Senin, 05 Maret 2012

FREE HEALTH MAINTENANCE UNTUK KARYAWAN PKPU SEMARANG

Semarang- Sejak pukul 08.00 pagi tadi, hari Selasa (06/03/12), Klinik PKPU tampak diliputi kesibukan hiruk pikuk pegawai PKPU yang mengantri. Rupanya hari ini merupakan hari yang sudah ditunggu-tunggu oleh seluruh pegawai PKPU. Pada hari ini pegawai PKPU Semarang mendapatkan fasilitas dari lembaga berupa pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis. Pemeriksaan meliputi tes gula darah, kolesterol, asam urat, dan tensi. Pelayanan konsultasi kesehatan oleh dokter biasanya dijadwalkan pada sore hari nanti. 

Kegiatan pemeriksaan kesehatan ini merupakan salah satu program kerja dari Divisi Kesehatan BIdang Pendayagunaan PKPU Semarang. Kegiatan ini rutin diadakan setiap tiga bulan sekali. Menurut salah satu pegawai baru PKPU, Aisyah, merasa senang dengan diadakannya program ini.

“Biasanya saya nggak pernah memeriksakan kesehatan seperti ini. Kalau sakit juga tidak langsung berobat ke dokter. Kalau sembuhnya lama baru memeriksakan penyakit ke klinik. Dengan adanya kegiatan pemeriksaan kesehatan dari PKPU ini saya sangat apresiatif karena saya dapat mengukur sejauh mana tingkat kesehatan saya. Alhamdulillah ketika dicek semuanya normal. “ katanya sembari tersenyum.

Dengan didampingi oleh Didik Husada, S.KM, Ketua Divisi Kesehatan Bidang Pendayagunaan yang bertugas mencatat dan merekap hasil pemeriksaan, Dewi Setyowati, AMK, perawat PKPU yang biasa bertugas menjaga klinik, dengan terampil memasang alat-alat kesehatan berupa tensi meter, menusuk jari pasien dengan jarum untuk diambil sedikit darahnya untuk kemudian diperiksakan pada alat pengukur digital.

“Ini salah satu program kesehatan untuk karyawan PKPU. Seperti kita ketahui pegawai PKPU rata-rata sibuk dengan lima hari kerja, kemudian berdampak pada istirahatnya yang kurang, nggak sarapan sehingga mempengaruhi kondisi tubuh. Divisi Kesehatan dengan adanya kegiatan ini dapat mengetahui dan memantau kondisi kesehatan teman-teman. Kalau hasil pemeriksaan diperoleh kurang dalam batas normal, maka kita akan mengingatkan pola makannya, diitnya, aktivitasnya, dan sebagainya. Terutama yang bertugas di lapangan mungkin lupa minum air putih, makan siang, dan kurang istirahat. Program ini dilanjutkan dengan pemberian PMT (Pemberian Makanan Tambahan) berupa multivitamin untuk menjaga imunitas temen-teman yang bekerja di sini. Harapannya ketika pemeriksaan kesehatan ini dilakukan kembali, hasil tiga bulan sebelumnya dengan bulan ini menunjukkan hasil yang lebih baik. yang berarti ada peningkatan.” Urai Dewi panjang lebar.

Untuk diketahui publik, kantor PKPU membuka klinik bagi siapapun yang berminat melakukan tindakan pengobatan medis ataupun konsultasi kesehatan. kepada dokter. Klinik PKPU menyediakan pelayanan gratis bagi dhuafa dan biaya terjangkau dan murah bagi masyarakat umum. Klinik PKPU buka dari jam 14.00 sampai dengan jam 17.00.

Bagi para donatur yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan PKPU lainnya dapat datang langsung ke Graha Peduli PKPU kami di Jl Setiabudi No. 70 Banyumanik Semarang atau menghubungi call center kami di (024) 70787578 untuk layanan jemput donasi. Anda juga dapat melakukan transfer donasi ke rekening kami di BCA MT Haryono Semarang : 252.3016075 an. PKPU. (PKPU/Isy/Semarang).


pengambilan darah untuk mengukur kadar gula darah, kolesterol, dan asam urat


0 komentar:

Posting Komentar