BEKASI - Dalam rangka memperingati Hari Bumi sedunia yang ditetapkan setiap 22 April, AQUA dan PKPU mengadakan kegiatan Pohon Kelliling 2011 Sabtu (23/4/2011) di wilayah Rukun Warga (RW)) 07 Medan Satria Bekasi Jawa Barat yang merupakan wilayah binaan komunitas hijau AQUA dan PKPU.
Dalam kegiatan tersebut dilakukan pembagian 500 bibit tanaman, penyuluhan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ( PHBS). Kegiatan dimulai dengan
kerja bakti dilingkungan RT masing-masing, sekitar 80 warga masyarakat yang turun membersihkan lingkungannya. Dilepas oleh ketua RW dan perwakilan kelurahan Medan Satria, para kader Komunitas Hijau dan warga diserahkan bibit tanaman untuk kemudian dibawa ke masing-masing RT. Dengan menggunakan gerobak oleh para kader komunitas hijau tanaman dibagikan kewarga sekitar RW 07 dari pintu ke pintu. Setiap memberikan tanaman para kader juga memberikan penyuluhan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) kepada warga yang menerima bibit tanaman tersebut.
Pada sambutannya Bunasan ketua RW setempat , dirinya dan seluruh warga sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan, karena pohon itu dibutuhkan untuk menghasilkan udara yang sehat dan menciptakan lingkungan hijau . (PKPU/Siti/Jabodetabek)
Dokumentasi:
0 komentar:
Posting Komentar