Kamis, 22 September 2011

Sambut Ramadhan, PKPU Bersama WaGub Rustri Kunjungi LP Wanita Semarang


Semarang- Sudah menjadi rutinitas bagi PKPU Semarang, Lembaga Kemanusiaan Nasional yang juga merupakan Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) untuk melayani masyarakat dalam bulan Ramadhan 1432 H ini. Untuk mengawali event Ramadhan tahun ini, PKPU Semarang bersama dengan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Dra. Hj. Rustrinisngsih, M.Si, mengadakan kunjungan ke Lembaga Permasyarakatan (LP) Wanita Kota Semarang. Dalam Kegiatan tersebut, PKPU juga menggandeng beberapa instansi, diantaranya Hotel Dafam Semarang, Warta Jateng, dan Smart FM. 

PKPU juga menyajikan hiburan dan pembagian doorprice kepada warga LP wanita. Tak lupa, disampaikan juga Inspirasi Ramadhan dari WaGub, Ibu Rustriningsih sebagai inti acara tersebut. Selain itu, acara juga akan dihadiri oleh Ka. Kanwil Kemenkumham Jateng, Widiasmoro, SH, M.Hum, GM Hotel Dafam Semarang, dan Kepala LP Wanita.

Dalam pidatonya beliau menyampaikan bagaimana warga LP untuk tetap semangat dalam menjalani ujian hidup, meskipun berada dalam ketidakbebasan warga diminta untuk memerdekakan hati di bulan suci Ramadhan ini. Tak lupa beliau juga mengucapkan terimakasih kepada pantia pelaksana yang telah mendukung terlaksananya acara.

”Kami sangat senang sekali PKPU bisa kembali mengadakan acara LP Wanita. Kali ini kami mengundang Ibu Wakil Gubernur untuk secara khusus memberikan semangat kepda warga binaan di LP wanita ini agar dapat lebih merasakan kebahagiaan di bulan yang penuh rahmat ini.” Ujar Haryono Selaku Kepala Cabang PKPU.


Dokumentasi:








0 komentar:

Posting Komentar