Senin, 26 Oktober 2015

SEHAT BERSAMA INDONESIA POWER


dok.pkpu

Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) Cabang Semarang bekerjasama dengan LAZ Nurul Barqi PT. Indonesia Power UBP Semarang, mengadakan acara Program Kesehatan Masyarakat Kelliling (PROSMILING), Semarang (8/10/2015). Acara tersebut dimulai pada pukul 09.00 – 12.00 WIB dan diselenggarakan di Posyandu RW 04 Kel. Tambakrejo Kec. Gayamsari, Kota Semarang.

Program ini dilaksanakan untuk melayani kesehatan warga sekitar, dengan rincian jenis pengobatan yaitu, pemberian makanan tambahan (PMT) balita, pengobatan umum, pasien medical check up, pemeriksaan mata pada anak usia sekolah dan penyuluhan kesehatan.

Dari Bendahara LAZ Nurul Barqi PT. Indonesia Power, Annik Widia Ariwati menuturkan bahwa, selain untuk menyehatkan warga sekitar perusahaan, program ini juga sebagai bentuk mempererat tali silahturahim antara PT. Indonesia Power dengan lingkungan sekitar perusahaan sehingga tercipta hubungan yang harmonis dan sebagai tujuan community development perusahaan.

“Merupakan komitmen kami untuk bersinergi dan memberikan kepedulian bersama dengan warga sekitar perusahaan”, ujar Annik.

Masyarakat kelurahan Tambakrejo, khususnya pada RW 04 mengaku sangat berterima kasih kepada PKPU Semarang dan PT. Indonesia Power atas bantuan program dan perhatian selama ini.

“Alhamdulillah, wilayah kami selama ini mendapat perhatian dari IP dan PKPU, semoga ke depan ada program lain yang bisa berjalan yang dapat diberikan”, tutur Sugiyono, selaku ketua RW 4.

(Abhy)

0 komentar:

Posting Komentar